Tautan-tautan Akses

Washington Merayakan Kelahiran Panda


Salah satu bayi panda raksasa sedang diperiksa oleo dokter hewan setelah lahir di Kebun Binatang Nasional Smithsonian di Washington, 22 Agustus 2015.
Salah satu bayi panda raksasa sedang diperiksa oleo dokter hewan setelah lahir di Kebun Binatang Nasional Smithsonian di Washington, 22 Agustus 2015.

Panda raksasa Mei Xiang melahirkan bayi panda hari Sabtu (22/8) di Washington, meramaikan pemberitaan, komentar-komentar di internet dan harapan bagi panda dan bayinya yang baru lahir itu.

Dalam pernyataan yang panjang, Kebun Binatang Nasional Smithsonian mengatakan tim medisnya menyaksikan kelahiran bayi panda itu Sabtu siang dan Mei Xiang bereaksi baik dengan mengangkat bayinya. Jenis kelamin bayi panda itu belum ditetapkan.

Dennis Kelly direktur kebun binatang itu mengatakan mereka sangat gembira. “Bayi panda itu masih rentan karena sangat kecil, panjangnya sekitar empat sentimeter tapi semua mengetahuiMei adalah induk panda yang baik”.

Kebun binatang itu mengatakan dokter-dokter hewan pertama kali mendeteksi bukti panda itu mengandung tanggal 19 Agustus,sekitar satu bulan setelah Mei Xiang mulai menunjukkan tanda-tanda kehamilan. Tanda-tanda itu termasuk membuat sarang, menghabiskan lebih banyak waktu di kandangnya, lebih banyak tidur dan makan lebih sedikit. Induk panda ini juga lebih sering menjilat dan memeluk mainan.

XS
SM
MD
LG