Tautan-tautan Akses

Skotlandia Selenggarakan Referendum Kemerdekaan dari Inggris


Para peseta pemilu memasuki sebuah TPS untuk memberikan suara mereka dalam referendum kemerdekaan Skotlandia di Pitlochry, Skotlandia (18/9).
Para peseta pemilu memasuki sebuah TPS untuk memberikan suara mereka dalam referendum kemerdekaan Skotlandia di Pitlochry, Skotlandia (18/9).

Beberapa jajak pendapat umum belakangan ini menunjukkan referendum akan berlangsung ketat, dengan bertambahnya dukungan bagi gerakan pro-kemerdekaan menjadi lebih dari 48 persen dalam beberapa pekan belakangan.

TPS-TPS telah dibuka di berbagai penjuru Skotlandia untuk referendum bersejarah yang akan memutuskan apakah negara itu akan meninggalkan Inggris dan menjadi negara merdeka.

Para pemilih akan memberi suara “ya” atau “tidak” pada sekitar 2.600 TPS yang dibuka hari Kamis (18/9) di berbagai penjuru negara itu.

Jumlah pemilih yang datang memberi suara dalam referendum itu diperkirakan sangat banyak, karena lebih dari 95 persen konstituen telah mendaftar untuk memberikan suara.

Beberapa jajak pendapat umum belakangan ini menunjukkan referendum akan berlangsung ketat, dengan bertambahnya dukungan bagi gerakan pro-kemerdekaan menjadi lebih dari 48 persen dalam beberapa pekan belakangan.

Kubu anti-kemerdekaan telah menyatakan pendapat bahwa suara “ya” akan merusak perekonomian Skotlandia dan mengacaukan kehidupan semua orang, jika penyatuan Skotlandia selama 307 tahun dengan Inggris berakhir.

Recommended

XS
SM
MD
LG