Tautan-tautan Akses

Serangan Taliban di Pakistan, 13 Tewas


Seorang korban dilarikan ke rumah sakit di Kohat (3/10), menyusul serangan bom di rumah komandan militer militan anti Taliban, Maulvi Nabi Hanafi di distrik kesukuan Orakzai. Sedikitnya 13 militan dilaporkan tewas dalam insiden tersebut.
Seorang korban dilarikan ke rumah sakit di Kohat (3/10), menyusul serangan bom di rumah komandan militer militan anti Taliban, Maulvi Nabi Hanafi di distrik kesukuan Orakzai. Sedikitnya 13 militan dilaporkan tewas dalam insiden tersebut.

Seorang pengebom bunuh diri menyerang kompleks kelompok milisi saingan di Pakistan, menewaskan sedikitnya 13 orang, Kamis (3/10).

Seorang pejabat senior pemerintah mengatakan pelaku serangan mengendarai mobil bermuatan bahan peledak ke markas komandan militan anti Taliban Nabi Hanafi di daerah kesukuan Orakzai, Kamis (3/10). Sedikitnya enam orang luka-luka dalam serangan itu.

Seorang juru bicara Taliban Shahidullah Shahid, mengklaim bertanggung jawab atas serangan itu. Ia mengatakan Hanfi, yang selamat dalam serangan itu, akan tetap berada dalam daftar sasaran serangan Taliban.

Taliban telah berjuang selama satu dekade untuk merebut kekuasaan di wilayah kesukuan di Pakistan barat laut, dalam upaya menegakkan hukum Islam di wilayah tersebut. Beberapa pemimpin milisi, seperti Hanfi, telah bermitra dengan pemerintah untuk melawan upaya-upaya itu.

Recommended

XS
SM
MD
LG