Tautan-tautan Akses

Polisi Bangladesh Tangkap 3 Pejabat Pabrik Terkait Kebakaran Pabrik Garmen


Warga bersiap untuk menguburkan jenazah para korban kebakaran pabrik garmen di Dhaka, Bangladesh (27/11). Pihak berwenang telah menangkap tiga orang terkait kebakaran ini.
Warga bersiap untuk menguburkan jenazah para korban kebakaran pabrik garmen di Dhaka, Bangladesh (27/11). Pihak berwenang telah menangkap tiga orang terkait kebakaran ini.

Pihak berwenang di Bangladesh telah menahan tiga pejabat pabrik terkait dengan kebakaran hari Sabtu yang menewaskan sedikitnya 110 orang.

Kepala kepolisian di ibukota, Dhaka, mengatakan ketiga pejabat tersebut ditahan hari Rabu (28/11) ditengah-tengah tuduhan bahwa para manajer tersebut mengatakan kepada pekerja untuk kembali bekerja setelah tanda bahaya kebakaran berbunyi, dan pintu-pintu yang terkunci mengurung para pekerja di dalam.

Ratusan pekerja tidak dapat keluar dari pabrik Tazreen Fashion itu saat terjadinya kebakaran. Para pejabat Dinas Pamadam Kebakaran mengatakan tidak adanya pintu-pintu darurat menyebabkan banyaknya jumlah korban yang tewas dalam insiden tersebut.

Ribuan pekerja melangsungkan protes pada hari ketiga, Rabu (27/11), memblokir jalan-jalan dan melempari bangunan-bangunan dengan batu. Polisi anti huru hara harus menggunakan gas air mata dan pentungan untuk mengontrol kerumunan masa.

Recommended

XS
SM
MD
LG