Tautan-tautan Akses

Pihak Berwenang Tangkap Puluhan Orang Terkait Ulama Turki di AS


Ulama Muslim Turki, Fethullah Gulen di rumah kediamannya di Saylorsburg, Pennsylvania (Foto: dok).
Ulama Muslim Turki, Fethullah Gulen di rumah kediamannya di Saylorsburg, Pennsylvania (Foto: dok).

Para tersangka dituduh terkait dengan ulama Muslim Turki yang bermukim di Amerika, Fethullah Gulen, yang oleh Presiden Tayyip Erdogan dituduh berupaya menggulingkan pemerintah Turki.

Para pejabat Turki menyatakan polisi telah menangkap puluhan orang dalam serangkaian penggerebekan terhadap para pengusaha dan yang lainnya, yang diduga terkait dengan seorang ulama Muslim yang dituduh berusaha menggulingkan pemerintah.

Menurut pihak berwenang, penggerebekan yang dilakukan hari Jumat itu dipusatkan di Konya. Surat-surat perintah penangkapan dikeluarkan untuk sejumlah orang, termasuk para pejabat kepolisian.

Para tersangka dituduh terkait dengan ulama Muslim Turki yang bermukim di Amerika, Fethullah Gulen, yang oleh Presiden Tayyip Erdogan dituduh berupaya menggulingkan pemerintah Turki. Penggerebekan dilakukan di Konya dan sekurang-kurangnya di 10 provinsi lainnya.

Pemerintah menuduh Gulen mengatur sebuah skandal korupsi pada tahun 2013 yang melibatkan menteri-menterinya. Gulen menolak tuduhan itu.

XS
SM
MD
LG