Tautan-tautan Akses

NATO: Pemberontak Terkait Kematian Tentara AS Tewas di Afghanistan Timur


Tentara Afghanistan bersiap untuk upacara pemindahan wewenang tahap ketiga dari NATO ke pasukan keamanan Afghanistan di Kabul, Afghanistan (Foto: dok). Pasukan koalisi internasional pimpinan AS di Afghanistan mengatakan seorang pemberontak yang bertanggungjawab atas tewasnya seorang tentara AS di Kunar tahun 2012 telah tewas dalam suatu penggerebekan di Ghaziabad, propinsi Kunar, Senin (18/2).
Tentara Afghanistan bersiap untuk upacara pemindahan wewenang tahap ketiga dari NATO ke pasukan keamanan Afghanistan di Kabul, Afghanistan (Foto: dok). Pasukan koalisi internasional pimpinan AS di Afghanistan mengatakan seorang pemberontak yang bertanggungjawab atas tewasnya seorang tentara AS di Kunar tahun 2012 telah tewas dalam suatu penggerebekan di Ghaziabad, propinsi Kunar, Senin (18/2).

Penggerebekan di bagian timur Afghanistan menewaskan seorang pemberontak yang bertanggung jawab atas pembunuhan seorang tentara Amerika tanggal 11 Mei 2012 di Kunar.

Koalisi internasional yang dipimpin Amerika di Afghanistan mengatakan penggerebekan pekan lalu di bagian timur negara itu menewaskan seorang pemberontak yang bertanggung jawab atas serangan orang dalam tahun 2012 yang menewaskan seorang tentara Amerika.

NATO hari Senin mengidentifikasi pemberontak tersebut bernama Mahmood. Koalisi itu mengatakan bahwa ia dan kaki tangannya, diidentifikasi bernama Rashid, tewas dalam operasi Rabu lalu di daerah Ghaziabad, provinsi Kunar, Afghanistan timur. Tidak ada keterangan lain diberikan.

NATO mengatakan Mahmood bertanggung jawab atas pembunuhan seorang tentara Amerika tanggal 11 Mei di Kunar.

Pembunuhan tentara asing dan warga sipil oleh orang Afghanistan berseragam meningkat tajam tahun lalu.

Menurut NATO, yang disebut serangan orang dalam menewaskan 61 personil koalisi dalam 45 insiden tahun lalu, dibandingkan dengan 35 yang tewas dalam 21 serangan setahun sebelumnya.

Recommended

XS
SM
MD
LG