Tautan-tautan Akses

AP: Korban Tewas Insiden Mina Capai 1.399 Orang


Petugas mengangkat peti jenazah seorang korban yang tewas dalam tragedi Mina di Arab Saudi, ke dalam mobil di bandar udara Mehrabad dii Teheran, Iran (3/10). (AP/Ebrahim Noroozi)
Petugas mengangkat peti jenazah seorang korban yang tewas dalam tragedi Mina di Arab Saudi, ke dalam mobil di bandar udara Mehrabad dii Teheran, Iran (3/10). (AP/Ebrahim Noroozi)

Hasil perhitungan kantor berita Associated Press menunjukkan jumlah 630 orang lebih banyak dibandingkan angka resmi dari kerajaan.

Hasil perhitungan kantor berita Associated Press menunjukkan bahwa sedikitnya 1.399 orang jemaah haji tewas dalam insiden desak-desakan di Mina, dekat kota suci Mekah di Arab Saudi dalam musim haji tahun ini, atau 630 orang lebih banyak daripada angka resmi kerajaan itu.

Jumlah yang lebih tinggi itu diperoleh dari angka-angka yang diberikan oleh 18 negara melalui para pejabat mereka atau siaran media pemerintah. Jumlah tersebut katanya hanya mencakup orang yang tewas dalam bencana di Mina dekat Mekah.

Iran mengatakan jemah haji mereka yang meninggal 465 orang, sementara Mesir kehilangan 148 dan Indonesia 120 orang.

Lainnya adalah Nigeria dengan 99 orang, Pakistan 89, India 81, Mali 70, Bangladesh 63, Senegal 54, Benin 51, Kamerun 42, Ethiopia 31, Maroko 27, Aljazair 25, Ghana 12, Chad 11, Kenya 8 dan Turki 3.

Para pejabat Saudi telah mengatakan bahwa angka resmi 769 orang tewas dan 934 orang luka-luka masih akurat, walaupun penyelidikan mengenai penyebab tragedi itu masih terus berlangsung.

Ratusan orang masih hilang, jumlah korban jiwa yang terakhir masih tanda tanya. Namun, hasil perhitungan terbaru itu membuat jumlah yang meninggal lebih dekat ke bencana yang paling banyak menjatuhkan korban jiwa yang pernah terjadi terhadap jemaah haji, yaitu peristiwa desak-desakan tahun 1990 yang menewaskan 1.426 orang.

Saingan Arab Saudi di kawasan itu, Iran, menuduh salah urus dari pihak kerajaan sebagai penyebab bencana itu. Iran telah menyerukan badan independen untuk mengambil alih perencanaan dan pengelolaan ibadah haji lima hari itu, yang mewajibkan semua Muslim yang mampu menunaikannya paling sedikit satu kali dalam seumur hidup. [gp]

XS
SM
MD
LG