Tautan-tautan Akses

18 Tewas Akibat Bom Mobil di Luar Ibukota Suriah


Para anggota pasukan pemberontak Tentara Pembebasan Suriah di luar bandara militer Minnig (6/8).
Para anggota pasukan pemberontak Tentara Pembebasan Suriah di luar bandara militer Minnig (6/8).

Serangan terjadi di Jaramana, tempat kediaman kelompok minoritas Kristen dan Druze yang diyakini mendukung pemerintah Suriah.

Media pemerintah Suriah mengatakan bom mobil di daerah pinggiran Damaskus menewaskan setidaknya 18 orang dan melukai 56 lainnya.

Kantor berita SANA melaporkan serangan itu terjadi Selasa malam (6/8) di kawasan Jaramana. Kelompok minoritas Kristen dan Druze mendiami kawasan tersebut dan mereka diyakini mendukung pemerintah Suriah.

Belum ada yang mengaku bertanggung jawab.

Pemberontak yang berusaha menggulingkan Presiden Suriah Bashar al-Assad sering menyasar daerah-daerah kediaman para pendukung rezim dan pejabat pemerintah atau pasukan keamanan.

Secara terpisah, kelompok aktivis Suriah mengatakan pemberontak yang terkait al-Qaida Selasa dini hari merebut sebuah pangkalan udara utama di propinsi Aleppo dari pasukan Suriah. Pangkalan udara itu, dekat perbatasan dengan Turki, telah diperebutkan selama berbulan-bulan.

Lebih dari 100.000 orang telah tewas sejak konflik Suriah pecah pada Maret 2011.
XS
SM
MD
LG