Tautan-tautan Akses

Wakil Ketua NTC Libya Mundur Setelah Diserang Demonstran


Abdel Hafiz Ghoga, Wakil Ketua Dewan Transisi Nasional (NTC) Libya mengundurkan diri (foto: dok).
Abdel Hafiz Ghoga, Wakil Ketua Dewan Transisi Nasional (NTC) Libya mengundurkan diri (foto: dok).

Abdel Hafiz Ghoga mengundurkan diri sehari setelah demonstran anti pemerintah menyerang kantor dewan transisi nasional di Benghazi.

Wakil ketua dewan transisi nasional Libya atau NTC mengundurkan diri satu hari setelah demonstran anti pemerintah menyerang kantor-kantor dewan yang berkuasa itu di kota Benghazi.

Abdel Hafiz Ghoga mengumumkan pengunduran dirinya dalam sebuah wawancara dengan jaringan televisi Al-Jazeera hari Minggu. Ketika ia berbicara di televisi, ribuan mahasiswa berdemonstrasi menentangnya di kota Benghazi. Ghoga minggu lalu diserang oleh demonstran dan terpaksa diselamatkan oleh polisi.

Kemarin, demonstran yang marah melempari kompleks perkantoran dewan transisi nasional dengan batu dan granat. Sebagian demonstran masuk ke kantor itu ketika sejumlah pejabat senior sedang berada di sana. Ini adalah demonstrasi kemarahan paling serius yang ditujukan pada NTC sejak tergulingnya Moammar Gadhafi.

Para demonstran menuduh NTC tidak memperhatikan nasib para pemberontak yang luka-luka dan cedera dalam usaha menggulingkan Gadhafi. Pengunjuk rasa yang marah itu juga mengutuk duduknya orang-orang yang tadinya setia kepada Gadhafi dalam NTC.

Ghoga tadinya adalah pejabat pemerintahan Gadhafi, yang membelot ke pihak pemberontak. Pejabat-pejabat NTC pimpinan Mustafa Abdel Jalil bertemu di Benghazi hari Minggu, dan sebelum pertemuan dibuka Jalil mengatakan NTC akan mengesahkan RUU untuk pemilu anggota Dewan Nasional yang akan diadakan bulan Juni.

XS
SM
MD
LG