Tautan-tautan Akses

Utah Larang Diskriminasi Terhadap LGBT Maupun Penentang Mereka


Anggota Pramuka ikut parade hak gay Utah di Salt Lake City. (Foto: Dok)
Anggota Pramuka ikut parade hak gay Utah di Salt Lake City. (Foto: Dok)

Rancangan itu melindungi warga dari diskriminasi dalam pekerjaan dan perumahan yang didasarkan pada identitas seksual dan gender.

Gubernur negara bagian Utah, Gary Herbert, telah menandatangani rancangan undang-undang, mengesahkan pelarangan diskriminasi terhadap lesbian, biseksual, gay dan transgender, sambil tetap melindungi kelompok-kelompok agama yang menentang homoseksualitas.

Badan legislatif negara bagian itu menyetujui RUU itu, Rabu (11/3) dengan suara yang sangat banyak. Badan legislatif Utah didominasi oleh anggota Partai Republik.

Rancangan itu melindungi warga dari diskriminasi dalam pekerjaan dan perumahan yang didasarkan pada identitas seksual dan gender. Organisasi-organisasi agama dan cabang mereka, termasuk yayasan dan perguruan tinggi, dibebaskan dari undang-undang itu.

Organisasi pramuka The Boy Scouts of America, yang melarang gay menjadi pemimpin pramuka, dengan jelas dibebaskan dari undang-undang tersebut.

Para karyawan yang secara terbuka membicarakan keyakinan agama atau moral di tempat kerja juga dilindungi undang-undang tersebut.

XS
SM
MD
LG