Tautan-tautan Akses

Pria Asal Pakistan Divonis 14 Tahun Penjara di AS


Dalam gambar sketsa pengadilan ini, nampak Tahawwur Rana, pebisnis kelahiran Pakistan yang dituduh mendukung gerakan teroris di AS, tengah disidang di pengadilan federal di Chicago (Foto: dok).
Dalam gambar sketsa pengadilan ini, nampak Tahawwur Rana, pebisnis kelahiran Pakistan yang dituduh mendukung gerakan teroris di AS, tengah disidang di pengadilan federal di Chicago (Foto: dok).

Tahawwur Rana, pria kelahiran Pakistan, didapati bersalah membantu kelompok teroris dan dijatuhi hukuman 14 tahun penjara di pengadilan federal di kota Chicago, Kamis (17/1).

Pebisnis kelahiran Pakistan, Tahawwur Rana, yang tinggal di Chicago, telah divonis 14 tahun penjara karena membantu kelompok teroris merencanakan serangan terhadap sebuah suratkabar Denmark yang menerbitkan kartun Nabi Muhammad.

Tim pembela mengatakan Rana tanpa sadar dibujuk untuk turut dalam rencana serangan tersebut oleh teman lamanya, David Coleman Headley, warga Amerika asal Pakistan yang bekerja di sebuah bisnis milik Rana yang berbasis di Chicago.

Tim juri mendapati tidak ada cukup bukti bahwa Rana membantu kelompok yang melakukan serangan 2008 di Mumbai, India yang menewaskan lebih dari 160 orang. Tetapi Headley telah mengaku bersalah telah mempersiapkan serangan Mumbai tersebut.

Tuntutan jaksa mengatakan Rana memberi Headley pekerjaan untuk memfasilitasi kegiatan terorisnya, sementara tim pembela Rana mengatakan dia mempekerjakan Headley semata-mata untuk menolong seorang teman dan tidak tahu menahu sejauh mana rencananya.
XS
SM
MD
LG