Tautan-tautan Akses

Terbitkan Laporan Kudeta, Militer Indonesia Adukan Situs Berita ke Pihak Berwajib


Presiden Joko Widodo di atas KRI Imam Bonjol, 23 Juni 2016 (Foto: dok).
Presiden Joko Widodo di atas KRI Imam Bonjol, 23 Juni 2016 (Foto: dok).

Militer Indonesia mengatakan bahwa pihaknya mengadukan situs berita online Intercept ke polisi karena menerbitkan cerita yang menuduh sejumlah jenderal dan purnawirawan jenderal berencana menggulingkan Presiden Joko Widodo.

Intercept, yang ikut didirikan oleh Glenn Greenwald, jurnalis yang dikenal karena laporannya tentang pengintaian massal oleh Badan Keamanan Nasional AS, menerbitkan cerita itu pekan ini.

Dengan mengutip dokumen intelijen, beberapa jenderal yang tidak disebutkan namanya dan pemimpin demonstrasi, Intercept menuduh bahwa demonstrasi besar menentang Ahok merupakan kedok bagi gerakan untuk menggulingkan Jokowi.

Menurut pernyataan militer, Jumat (21/4), laporan Intercept yang dimuat dalam situs Indonesia Tirto adalah "tidak benar" atau "hoax.”

Dikatakan bahwa militer melaporkan Tirto sehingga bisa “diselidiki dan diproses sesuai hukum yang ada.” [as]

Recommended

XS
SM
MD
LG