Tautan-tautan Akses

Tentara Suriah Mulai Lagi Serangan Artileri di kota Homs


Tentara Suriah kembali melakukan serangan di posisi demonstran anti pemerintah (foto: dok).
Tentara Suriah kembali melakukan serangan di posisi demonstran anti pemerintah (foto: dok).

Tentara Suriah memulai lagi serangan artileri, sementara tenggat Liga Arab telah lewat bagi Damaskus untuk mengizinkan pemantau internasional.

Serangan artileri dilakukan tentara Suriah, sementara tenggat Liga Arab telah lewat bagi Damaskus untuk mengizinkan pemantau internasional ke negara itu, atau menghadapi ancaman sanksi-sanksi tambahan.

Para aktivis mengatakan tentara melancarkan razia di wilayah Homs hari Jumat. Organisasi Pengamat Hak Asasi Suriah mengatakan kepada VOA, tentara menewaskan sekurang-kurangnya 8 orang di seluruh Suriah.

Sementara itu tentara Suriah melaporkan hari Jumat bahwa teroris menewaskan enam penerbang dan tiga tentara lain. Kantor berita resmi SANA mengatakan insiden itu terjadi hari Kamis di Homs.

Kekerasan terjadi sementara para demonstran turun ke jalan di beberapa kota hari Jumat, menuntut agar presiden Bashar al-Assad mundur. Dalam pada itu, media pemerintah melaporkan bahwa para demonstran pro-pemerintah membawa bendera Suriah dan gambar presiden Assad dalam rapat umum untuk menyatakan penolakan terhadap rencana perdamaian Liga Arab.

Liga Arab memecat Suriah dua pekan yang lalu, karena Presiden Bashar al-Assad tidak memenuhi janji untuk mengakhiri kekerasan dan menarik tentara dari kota-kota besar.

XS
SM
MD
LG