Tautan-tautan Akses

Tentara Pemerintah Bombardir Berbagai Lokasi di Suriah


Sebuah tank milik tentara pemerintah Suriah hancur dan teronggok di kota Azzaz, provinsi Aleppo (19/7).
Sebuah tank milik tentara pemerintah Suriah hancur dan teronggok di kota Azzaz, provinsi Aleppo (19/7).

Kelompok pengawas Suriah mengatakan tentara membombardir berbagai lokasi di seluruh negara itu, Minggu (22/7).

Syrian Observatory for Human Rights hari Minggu melaporkan, pemboman oleh pemerintah itu berlangsung di ibukota, Damaskus, serta provinsi Homs dan Deir Izzor. Bentrokan antara tentara dan pemberontak juga dilaporkan di provinsi Aleppo.

Observatory mengatakan suara roket dan kendaraan berat terdengar di distrik Mazzah di Damaskus.

Hari Sabtu, penduduk Damaskus mengatakan, umumnya kota itu tenang setelah berhari-hari bentrokan sengit yang mengakibatkan banyak mayat bergelimpangan di jalan.

Sementara itu, pasukan Pemerintah Suriah bentrok dengan pemberontak untuk hari kedua berturut-turut di kota Aleppo di utara. Konflik yang semakin sengit menyebabkan ribuan penduduk sipil mengungsi dari negara yang dikoyak perang itu menuju ke negara tetangga, Lebanon dan Irak.

Para aktivis menggambarkan pertempuran di Aleppo itu sebagai pertempuran yang tersengit hingga saat ini di pusat perdagangan Suriah dan pusat populasi terbesar itu. Penduduk kota itu pada umumnya tetap setia pada Presiden Bashar al Assad dan terhindar dari pertumpahan darah tiap hari yang telah menjalar ke kota-kota lain.

Penduduk mengatakan, Damaskus pada umumnya tenang hari Sabtu, setelah terjadi bentrokan sengit yang mengakibatkan banyak mayat tergeletak di jalan-jalan Ibukota.

PBB melaporkan, sekitar 30.000 orang Suriah telah masuk ke Lebanon sejak Kamis. Pihak berwenang di Irak mengatakan, sedikitnya 1000 orang tiba dari Damaskus dengan pesawat udara, dan ribuan lagi berusaha menghindari kekerasan yang meningkat tiba dari Suriah melalui jalan darat.

Turki telah mencatat lebih dari 43.000 pengungsi dari Suriah, tetapi banyak yang lain diduga telah masuk ke wilayah Turki tanpa terdaftar.
XS
SM
MD
LG