Tautan-tautan Akses

Super Tuesday Bisa Jadi Kunci Nominasi Presiden


Hillary Clinton, berfoto bersama seorang pendukungnya di Pine Bluff, Ark., 28 Feb 2016. (AP Photo/Gareth Patterson).
Hillary Clinton, berfoto bersama seorang pendukungnya di Pine Bluff, Ark., 28 Feb 2016. (AP Photo/Gareth Patterson).

Bagi Partai Republik, Super Tuesday mungkin kesempatan terakhir guna menghambat Donald Trump. Butuh separuh delegasi untuk memenangkan nominasi Partai Republik, tetapi perebutan delegasi Super Tuesday secara proporsional, tidak memungkinkan seorang kandidat untuk merebut seluruh delegasi.

Bagi Partai Republik, Super Tuesday mungkin kesempatan terakhir bagi kandidat guna menghambat kandidat terdepan Donald Trump, milyarder real estat dari New York. Bagi Partai Demokrat, hasil pemilihan dari Massachusetts sampai Texas bisa menentukan apakah Senator Vermont Bernie Sanders dapat bertahan sebagai kandidat, sementara mantan menteri luar negeri Hillary Clinton terus membangun momentum.

Pemilih di 13 negara bagian dan satu wilayah Amerika, Samoa Amerika, dijadwalkan memberikan suara dalam pemilihan pendahuluan dan kaukus hari Selasa. Sepertinya tidak mungkin seorang kandidat partai manapun meraih cukup delegasi untuk mengklaim merebut nominasi, tetapi menang besar di beberapa negara bagian yang kaya delegasi bisa memberi momentum yang dibutuhkan untuk menang dalam pemilihan pendahuluan yang akan datang.

Sekitar separuh delegasi yang dibutuhkan untuk memenangkan nominasi Partai Republik akan dipertaruhkan, tetapi delegasi Super Tuesday diperebutkan secara proporsional, sehingga tidak satu kandidat pun bisa merebut semua delegasi. Namun, Trump bisa memenangkan porsi total delegasi yang cukup besar untuk memenangkan nominasi jika ia mendapat persentase cukup besar di tiap negara bagian. [ka/al]

XS
SM
MD
LG