Tautan-tautan Akses

Spanyol Hadapi Tekanan Keuangan Baru


Menteri Keuangan Spanyol Luis de Guindos akan melakukan pembicaraan krisis utang dengan Menteri Keuangan Jerman (foto: dok).
Menteri Keuangan Spanyol Luis de Guindos akan melakukan pembicaraan krisis utang dengan Menteri Keuangan Jerman (foto: dok).

Biaya pinjaman menanjak di Spanyol, sementara pasar saham anjlok di tengah kekhawatiran negara itu akan membutuhkan dana talangan internasional.

Spanyol menghadapi tekanan keuangan baru, dengan biaya pinjaman menanjak dan pasar saham anjlok di tengah kekhawatiran negara itu akan membutuhkan dana talangan internasional.

Suku bunga pinjaman Madrid Selasa bergerak ke atas 7 persen, tingkat suku bunga yang telah memaksa Yunani, Irlandia dan Portugal meminta dana talangan internasional dalam dua tahun terakhir. Investor melepas saham Spanyol, dengan pasar turun lebih dari 3 persen ke tingkat terendah sejak tahun 2003.

Menteri Keuangan Spanyol Luis de Guindos menuju ke Berlin untuk melakukan pembicaraan krisis utang dengan Menteri Keuangan Jerman, Wolfgang Schaeuble.

Spanyol membantah butuh dana talangan. Analis saham, Fidel Helmer, mengatakan pasar keuangan tidak suka dengan kemungkinan Spanyol mengupayakan bantuan internasional.

Recommended

XS
SM
MD
LG