Tautan-tautan Akses

Restoran Muslim di London Tawarkan Makan Gratis pada Hari Natal


John Paul Luke. seorang tunawisma, istirahat di stasiun Charing Cross, London (foto: dok). Sebuah restoran Muslim di London menawarkan makan gratis pada Hari Natal kepada tunawisma dan orang tua.
John Paul Luke. seorang tunawisma, istirahat di stasiun Charing Cross, London (foto: dok). Sebuah restoran Muslim di London menawarkan makan gratis pada Hari Natal kepada tunawisma dan orang tua.

The Shish Restaurant, restoran Turki di London, Inggris, menawarkan makan malam gratis pada hari Natal bagi orang tua dan tunawisma di sana.

Sebuah restoran Turki di kota London, yang dimiliki dan dikelola Muslim, menawarkan makan malam gratis pada hari Natal bagi orang tua dan tunawisma supaya mereka tidak sendirian dalam mengisi hari libur itu.

The Shish Restaurant menawarkan hidangan yang terdiri atas sup, casserole, dan puding untuk penutup.

Kepada kantor berita the Associated Press, manajer restoran Irsan Can Genc mengatakan ide itu muncul setelah mendengar dari seorang perempuan tua bahwa ia akan sendirian pada hari Natal. Penderitaan perempuan itu, kata Genc, mengilhaminya “karena dalam budaya negara asal kami, kami benar-benar senang membantu orang, tidak peduli ras atau agama mereka.''

Kabar tentang makan gratis itu disebar luas melalui internet dan Genc mengatakan restoran itu memperkirakan banyak orang datang ke restorannya pada 25 Desember. [ka/ds]

Recommended

XS
SM
MD
LG