Tautan-tautan Akses

Rencana Pengurangan Tentara Afghanistan Bahayakan Stabilitas


Bendera AS dan Afghanistan.
Bendera AS dan Afghanistan.

Rencana penyusutan jumlah pasukan Afghanistan akan membahayakan kebijakan AS untuk mencegah negara itu menjadi tempat persembunyian para ekstremis.

Suatu penelitian baru mengenai masa depan Afghanistan menyatakan bahwa pemberontak Taliban akan semakin mengancam stabilitas di negara itu setelah pasukan internasional ditarik mundur pada Desember, dan bahwa Kabul memerlukan lebih banyak lagi tentara dibandingkan dengan yang diperkirakan sebelumnya, untuk memberikan keamanan dasar.

Hasil kajian yang dilansir Kamis (20/2) oleh kelompok riset nirlaba Center for Naval Analyses, memperingatkan bahwa rencana-rencana untuk menyusutkan jumlah anggota Pasukan Keamanan Nasional Afghanistan akan membahayakan kebijakan Amerika untuk mencegah negara itu menjadi tempat persembunyian para ekstremis.

Penelitian yang diminta oleh Kongres itu merekomendasikan agar Amerika Serikat dan mitra-mitra internasionalnya mendanai pasukan Afghanistan lebih banyak lagi daripada yang semula direncanakan selepas 2014.

Penulis utama penelitian tersebut, Jonathan Schroden, mengatakan kepada VOA bahwa laporan itu mendapati pemberontak Taliban kemungkinan besar akan meningkat kekuatannya dalam lima tahun mendatang, terutama karena penarikan pasukan internasional.
XS
SM
MD
LG