Tautan-tautan Akses

Ratusan Ribu Diperintahkan Mengungsi di Pakistan


Para pejabat Pakistan mendesak 400.000 orang supaya mengungsi dari tiga kota di wilayah selatan yang terancam oleh banjir baru.

Para pejabat Pakistan mendesak 400.000 orang supaya mengungsi dari tiga kota di wilayah selatan yang terancam oleh banjir baru.

Pihak berwenang mengeluarkan peringatan hari Kamis setelah Sungai Indus meluap di provinsi Sindh, Pakistan selatan. Para pejabat mengatakan penduduk kota Sujawal, Mir Pur Batoro dan Daro terancam. Pihak berwenang di distrik Thatta berusaha menyokong bendungan lain dan militer telah dipanggil untuk membantu evakuasi.

Sementara banjir sudah mulai surut di beberapa daerah, pejabat Pakistan mengatakan air pasang di Laut Arab telah mempertinggi resiko banjir baru di Sindh.

Hujan lebat yang memicu banjir hampir sebulan yang lalu itu telah menewaskan kira-kira 1.600 warga Pakistan dan menyengsarakan 20 juta lainnya.

Pejabat Amerika dan Pakistan telah memperingatkan militan Islamis agar jangan memanfaatkan bencana ini. Pada hari Kamis, seorang pejabat Amerika yang tidak sebut namanya memberitahu kantor berita BBC dan AFP bahwa Taliban Pakistan mungkin menjadikan petugas bantuan dari luar negeri yang terlibat upaya kemanusiaan disana sebagai sasaran.

Juru bicara Taliban mempertanyakan motif bantuan Amerika dan Kamis ini memberitahu kantor-kantor berita bahwa kelompok militan itu tidak akan menolerir bantuan Amerika.

Juru bicara kemanusiaan PBB Maurizio Giuliano menyebut semua kemungkinan serangan terhadap pekerja bantuan adalah tidak berperikemanusiaan.

XS
SM
MD
LG