Tautan-tautan Akses

Rakyat Sudan Selatan Berikan Suara pada Hari Terakhir Referendum


Warga di Sudan selatan antri untuk memberikan suara bagi referendum kemerdekaan.
Warga di Sudan selatan antri untuk memberikan suara bagi referendum kemerdekaan.

Mantan Presiden AS Jimmy Carter mengatakan di Sudan, referendum itu kemungkinan besar akan memenuhi standar internasional.

Rakyat Sudan Selatan memberikan suara hari Sabtu, hari terakhir referendum kemerdekaan selama seminggu di daerah itu.

Para analis mengatakan hasil referendum bersejarah itu dapat ditebak. Rakyat Sudan diperkirakan dengan suara besar akan memilih untuk memisahkan diri dari Sudan utara dan menciptakan negara terbaru di dunia.

Seorang pejabat dari Partai Kongres Nasional di Sudan utara mengatakan hari Jumat partainya akan menerima hasil referendum itu.

Mantan Presiden Amerika Jimmy Carter, yang sedang berada di Sudan untuk memantau referendum itu, mengatakan referendum itu kemungkinan besar akan memenuhi standar internasional.

Para pengurus referendum itu hari Rabu mengatakan orang-orang yang memberikan suara dalam referendum itu mencapai jumlah 60 persen yang dibutuhkan untuk membuat referendum itu sah.

Hampir delapan juta pemilih terdaftar dalam referendum yang merupakan bagian dari kesepakatan perdamaian tahun 2005 yang mengakhiri perang saudara antara utara yang mayoritas Muslim dan selatan yang utamanya Kristen dan penganut animisme.

XS
SM
MD
LG