Tautan-tautan Akses

Puluhan Tentara Myanmar Tewas Dalam Pertempuran dengan Pemberontak


Dalam foto tertanggal 8/9/2009 terlihat tentara etnis Kokang berdiri di sebuah pasar yang sepi. Bentrokan terjadi antara pasukan Myanmar dan pemberontak etnis Kokang menewaskan 47 tentara pemerintah hari Jumat (13/2).
Dalam foto tertanggal 8/9/2009 terlihat tentara etnis Kokang berdiri di sebuah pasar yang sepi. Bentrokan terjadi antara pasukan Myanmar dan pemberontak etnis Kokang menewaskan 47 tentara pemerintah hari Jumat (13/2).

Bentrokan antara pasukan Myanmar dan pemberontak etnis Kokang di dekat perbatasan dengan China telah menewaskan 47 tentara pemerintah dan melukai 73 lainnya, menurut media pemerintah hari Jumat.

Surat kabar The Global New Light of Myanmar hari Jumat melaporkan bahwa pemerintah Myanmar telah memberitahu Beijing karena pertempuran yang telah berkecamuk sejak 9 Februari itu memaksa ribuan warga sipil melarikan diri menyeberangi perbatasan ke China .

Surat kabar itu mengatakan pemberontak Kokang telah menyerang pos-pos militer dengan tujuan merebut Laukai, ibukota zona otonomi Kokang di dekat perbatasan. Sejauh ini belum diketahui jumlah pemberontak yang tewas atau terluka dalam bentrokan itu.

Recommended

XS
SM
MD
LG