Tautan-tautan Akses

Presiden Bashir Kembali ke Sudan, Abaikan Perintah Penangkapan


Presiden Sudan Omar al-Bashir menghadiri acara pembukaan KTT Uni Afrika di Johannesburg, Afrika Selatan Minggu (14/6).
Presiden Sudan Omar al-Bashir menghadiri acara pembukaan KTT Uni Afrika di Johannesburg, Afrika Selatan Minggu (14/6).

Meski menghadapi perintah penangkapan di Afrika Selatan, Presiden Sudan Omar al-Bashir pulang ke negaranya hari Senin (15/6) usai menghadiri KTT Uni Afrika di Johannesburg.

Presiden Sudan Omar al-Bashir terbang pulang dari Afrika Selatan hari Senin (15/6), mengabaikan perintah pengadilan Pretoria untuk tetap berada di negara itu sampai Afrika Selatan memutuskan apakah dia harus ditangkap atas tuduhan-tuduhan telah melakukan kejahatan perang dan genosida.

Bashir berada di Johannesburg menghadiri KTT Uni Afrika, tetapi Mahkamah Kejahatan Internasional (ICC) di Den Haag berusaha menangkapnya sementara ia berada di sana.

ICC telah menuduh Bashir melancarkan genosida, melakukan kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan karena mengirimkan tentara dan mendukung milisi Arab untuk memadamkan pemberontakan bersenjata dalam konflik Darfur tahun 2003. Namun, Bashir telah lama menolak tuduhan ICC tersebut.

Kantor berita resmi Sudan mengatakan Bashir akan mengadakan konferensi pers di bandara Khartoum ketika tiba di sana Senin malam. Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon mengatakan, "Kewenangan ICC harus dihormati dan keputusannya mesti dilaksanakan."

Recommended

XS
SM
MD
LG