Tautan-tautan Akses

PM Ukraina Peringatkan Demonstran Anti Pemerintah


PM Mykola Azarov hari Selasa (21/1) memperingatkan demonstran anti pemerintah bahwa pihak berwenang Ukraina bisa menggunakan kekerasan (foto: dok).
PM Mykola Azarov hari Selasa (21/1) memperingatkan demonstran anti pemerintah bahwa pihak berwenang Ukraina bisa menggunakan kekerasan (foto: dok).

PM Ukraina Mykola Azarov hari Selasa (21/1) memperingatkan demonstran anti pemerintah bahwa pihak berwenang bisa menggunakan kekerasan.

Perdana Menteri Ukraina Mykola Azarov mengatakan kepada televisi Rusia, Vesti hari Selasa (21/1) bahwa jika mereka yang dikatakannya “pemicu kerusuhan” tidak berhenti memicu bentrokan, petugas tidak akan punya pilihan lain.

Ia berharap pemikiran-pemikiran sehat masih bisa dipertahankan dan banyak isu-isu bisa diselesaikan di meja perundingan .

Demonstran anti pemerintah berdemonstrasi di Kyiv hari Selasa pada hari ketiga. Bentrokan antara polisi dan demonstran telah mencederai ratusan orang.

Warga Ukraina marah pada keputusan Presiden Viktor Yanukovych bulan November batal menandatangani perjanjian perdagangan dengan Uni Eropa karena lebih memprioritaskan hubungan erat dengan Rusia.

Para demonstran juga kecewa dengan UU baru yang membatasi demonstrasi.

Presiden Yanukovych telah menawarkan untuk bertemu dengan para pemimpin oposisi.

Recommended

XS
SM
MD
LG