Tautan-tautan Akses

PM Israel Janji Bentuk Koalisi Pasca Pemilu Legislatif


PM Israel Benjamin Netanyahu melambaikan tangan ke arah para pendukungnya didampingi anggota partainya di kantor pusat partai Likuddi Tel Aviv January 23, 2013. (REUTERS/Nir Elias)
PM Israel Benjamin Netanyahu melambaikan tangan ke arah para pendukungnya didampingi anggota partainya di kantor pusat partai Likuddi Tel Aviv January 23, 2013. (REUTERS/Nir Elias)

Setelah lebih 99 persen suara dihitung, masing-masing pihak memperoleh 60 kursi di Knesset, parlemen Israel yang beranggotakan 120 orang pasca pemilu, Rabu (23/1).

Hasil pendahuluan pemilihan menunjukkan blok sayap-kanan dan kiri-moderat Israel memenangkan jumlah kursi yang sama di parlemen – hasil yang mencengangkan yang menyebabkan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu bekerja untuk membentuk koalisi baru yang berkuasa.

Dengan lebih 99 persen suara dihitung hari Rabu, masing-masing pihak memperoleh 60 kursi di Knesset yang beranggotakan 120 itu.

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu telah menyatakan menang dalam pemilu legislatif hari Selasa, dan mengatakan prioritas tertinggi pemerintah baru adalah untuk mencegah Iran mengembangkan persenjataan nuklir.

Netanyahu mengatakan demikian tidak lama setelah tiga jajak pendapat menunjukkan aliansi garis keras partai Likudnya dengan ultra nasionalis partai Yisrael Beitenu tetap – dengan selisih tipis – blok terbesar dalam parlemen, Knesset, yang beranggotakan 120 itu.

Netanyahu mengatakan kepada para pendukung yang bergembira “tantangan pertama adalah dan tetap mencegah Iran memperoleh senjata nuklir.” Ia juga mengatakan ia berharap mewujutkan jenis perubahan yang sedang ditunggu-tunggu rakyat Israel, dengan pemerintah yang berbasis seluas mungkin.

Data yang diberitakan ketika TPS tutup menunjukkan Likud-Beitenu Netanyahu memenangkan 31 kursi – 11 lebih sedikit daripada 42 kursi dalam parlemen sebelumnya. Partai sekuler berhaluan tengah, Yesh Atid memenangkan 19 kursi, disusul oleh partai Buruh dengan 17 kursi dan partai nasionalis agama ultra-kanan Tanah Air Yahudi dengan 12 kursi. Hasil sementara sepenuhnya diperkirakan hari Rabu.

Media Israel dan Barat menggambarkan hasil tersebut sebagai kemunduran bagi Netanyahu dan sekutu-sekutu garis kerasnya, dan mengatakan hasil pemilu tersebut dapat memaksa perdana menteri mempertimbangkan persekutuan dengan saingan-saingannya yang moderat yang memperoleh kemajuan penting dalam pemilu ini.
XS
SM
MD
LG