Tautan-tautan Akses

Pesawat Tak Berawak Tewaskan 4 di Pakistan


Seorang warga Waziristan Utara memrotes serangan udara Amerika dalam sebuah demonstrasi di Islamabad (foto: dok).
Seorang warga Waziristan Utara memrotes serangan udara Amerika dalam sebuah demonstrasi di Islamabad (foto: dok).

Menurut intelijen Pakistan, pesawat tak berawak tersebut menembakkan dua misil di kawasan kesukuan Waziristan Utara.

Para pejabat intelijen Pakistan mengatakan sebuah serangan pesawat tak berawak yang dicurigai milik Amerika menewaskan empat orang yang diduga militan di Pakistan barat laut.

Mereka mengatakan pesawat tersebut menembakkan dua misil pada hari Minggu di kawasan kesukuan Waziristan Utara.

Kantor berita AFP mengutip sejumlah pejabat intelijen yang mengatakan serangan tersebut menghancurkan sebuah mobil segera setelah diparkir di luar sebuah rumah di sebuah desa. Para korban belum diidentifikasi, tetapi para pejabat yakin mereka adalah militan lokal.

Amerika tidak mengkonfirmasi serangan dengan pesawat tak berawak, tetapi para pakar kawasan mengatakan berbagai serangan itu berhasil menewaskan para pemimpin al-Qaida dan Taliban.

Waziristan Utara adalah bagian dari lingkar kesukuan semi-otonomi Pakistan, yang berada di sepanjang perbatasan dengan Afghanistan.

Para pejabat Amerika yakin kelompok-kelompok Al-Qaida dan Taliban menggunakan kawasan kesukuan sebagai markas untuk menyerang pasukan koalisi dan Afghanistan. Militer Pakistan enggan melakukan ofensif di kawasan itu pada saat yang sama mereka berperang melawan unsur-unsur Taliban di dalam negeri.

XS
SM
MD
LG