Tautan-tautan Akses

Penasihat Keamanan Nasional AS Kunjungi Tiongkok


Penasihat Keamanan Nasional AS Tom Donilon (kiri) dan Presiden Tiongkok Hu Jintao seusai pertemuan di Beijing (24/7).
Penasihat Keamanan Nasional AS Tom Donilon (kiri) dan Presiden Tiongkok Hu Jintao seusai pertemuan di Beijing (24/7).

Penasihat Keamanan Nasional AS Tom Donilon mengadakan pembicaraan dengan Presiden Tiongkok Hu Jintao di Beijing, Selasa (24/7).

Donilon tiba di ibukota Tiongkok, Senin (23/7), setelah Beijing dan Moskow memjatuhkan veto atas resolusi Dewan Keamanan PBB untuk Suriah.

Donilon mengatakan Presiden Obama secara tegas berkomitmen untuk membangun kemitraan dengan Tiongkok. Presiden Obama mengatakan Amerika berupaya membangun hubungan dan serangkaian kerja sama dalam berbagai isu yang berbasis di kawasan dan dunia.

Menurut Gedung Putih, agenda pembicaraan di Beijing akan menyangkut isu nonproliferasi, keamanan regional di Asia dan Timur Tengah, dan pertumbuhan ekonomi global.

Sehari sebelumnya, Donilon mengadakan pembicaraan dengan Penasihat Negara Tiongkok Dai Bingguo, pejabat tinggi khusus dalam kebijakan luar negeri, dan dijadwalkan akan bertemu dengan Wakil Presiden Xi Jinping, hari Rabu (25/7).
XS
SM
MD
LG