Tautan-tautan Akses

Tiongkok Perintahkan Stasiun Televisi Kurangi Acara Hiburan


Pemerintah Tiongkok mewajibkan Stasiun televisi untuk menayangkan sedikitnya dua jam berita setiap malam (Foto: dok).
Pemerintah Tiongkok mewajibkan Stasiun televisi untuk menayangkan sedikitnya dua jam berita setiap malam (Foto: dok).

Tiongkok memerintahkan para penyiar televisi satelit untuk mengganti berbagai acara yang terlalu bersifat hiburan dengan acara-acara yang lebih menggalakkan nilai-nilai tradisional.

Kantor berita Xinhua mengatakan Rabu ini, stasiun-stasiun televisi satelit itu telah mengurangi lebih dari dua pertiga program hiburan utama mereka, dari 126 hingga 38 acara per minggu, setelah diarahkan oleh Bagian Administrasi Radio, Film dan Televisi atau SARFT.

Laporan tersebut mengatakan, dari tanggal 1 Januari, SARFT juga mewajibkan stasiun-stasiun satelit untuk menyiarkan paling sedikit dua jam berita setiap malam. Program-program yang dibatasi pada daftar SARFT itu mencakup berbagai pertunjukan mencari pacar, kontes-kontes bakat, pertunjukan percakapan dan kisah-kisah emosional yang dianggap terlalu bersifat hiburan dan bercitarasa murah.

Menurut laporan tadi, pertunjukan-pertuinjukan tersebut telah diganti dengan acara-acara yang mempromosikan nilai-nilai sosial tradisional.

XS
SM
MD
LG