Tautan-tautan Akses

Pelaku Pemboman di Bandara Beijing Dihukum 6 Tahun Penjara


Ji Zhongji, menangis di luar pengadilan Beijing, 17 September 2013, saat memberikan keterangan tentang kakaknya, Ji Zhongxing, yang disidang atas tuduhan membahayakan publik dengan meledakkan bom di bandara Beijing dua bulan yang lalu (Foto: dok).
Ji Zhongji, menangis di luar pengadilan Beijing, 17 September 2013, saat memberikan keterangan tentang kakaknya, Ji Zhongxing, yang disidang atas tuduhan membahayakan publik dengan meledakkan bom di bandara Beijing dua bulan yang lalu (Foto: dok).

Pengadilan Daerah Chaoyang Beijing, Selasa (15/10) menjatuhkan hukuman enam tahun penjara kepada Ji Zhongxing atas tuduhan meledakkan bom di bandara Beijing tahun 2005.

Sebuah pengadilan China telah menjatuhkan hukuman enam tahun penjara kepada seorang pria karena meledakkan bom di bandara Beijing sebagai cara untuk menarik perhatian pada keluhannya terhadap pemerintah.

Pengadilan Daerah Chaoyang Beijing hari Selasa (15/10) mendapati Ji Zhongxing bersalah dengan sengaja menyebabkan ledakan bulan Juli itu, yang digambarkan pengadilan sebagai ancaman besar terhadap keselamatan umum.

Bekas pengendara ojek itu adalah satu-satunya orang yang cedera oleh bom rakitan tersebut, yang diledakkannya di terminal bandara itu setelah memperingatkan orang agar menjauh.

Pria berusia 34 tahun itu berusaha untuk meningkatkan kesadaran tentang serangan tahun 2005 di kota Dongguan, China selatan, dimana menurutnya polisi memukulinya, menyebabkannya sekarang terpaksa menggunakan kursi roda.

Kasus Ji telah menarik simpati dari para pengguna internet di China yang menuduh Beijing mengabaikan pelanggaran tingkat rendah terhadap orang-orang tak berdaya dan terpinggirkan dalam masyarakat China.

Dalam peradilan selama kira-kira satu bulan itu, Ji meminta hakim agar memberinya satu lagi kesempatan.

Pengacara Liu Xiaoyuan, yang membela Ji mengatakan kepada VOA hukuman itu terlalu berat. Kakaknya mengatakan kepada VOA keluarga Ji akan mengajukan banding atas keputusan itu.

Recommended

XS
SM
MD
LG