Tautan-tautan Akses

Paus Fransiskus Kecam Terorisme, Doakan Suriah


Paus Fransiskus (tengah) memimpin misa di Krakow, Polandia hari Sabtu (30/7).
Paus Fransiskus (tengah) memimpin misa di Krakow, Polandia hari Sabtu (30/7).

Paus Fransiskus mengutuk “gelombang terorisme yang menghancurkan” dan perang yang melanda dunia ketika dia mengakhiri lawatannya di Polandia hari Sabtu (30/7) malam.

Paus Fransiskus juga mendesak massa yang sebagian besar anak muda untuk mendoakan Suriah dan tempat-tempat lain yang diwarnai konflik.

Paus berada di Krakow, kota terbesar kedua di Polandia dan pusat agama Katolik di negara itu, di mana St. John Paul II menjabat sebagai kardinal sebelum menjadi Paus non-Italia pertama dalam beberapa abad.

Sebelum merayakan Hari Pemuda Sedunia dengan ratusan pemuda Katolik di sebuah taman besar dekat pusat kota, Fransiskus singgah sejenak di salah satu gereja di Krakow untuk mendoakan perdamaian.

“Sentuh hati para teroris,” ucap Paus, “agar mereka menyadari kekejian yang mereka lakukan dan beralih ke jalan perdamaian dan kebajikan… apapun agama atau asal mereka, baik kaya atau miskin.”

Dalam pertemuan Hari Pemuda Sedunia, Paus mendengarkan keluh kesah para pemuda. Fransiskus mendengar seorang perwakilan dari Aleppo di Suriah bertanya: “Tuhan, ada di mana? Apakah Tuhan itu ada?”

Menanggapinya, Paus mengajak semua orang untuk mendoakan Suriah. Dia menyerukan para pemuda yang tinggal di wilayah yang damai dan sejahtera agar peduli dengan penderitaan orang lain. [vm]

Recommended

XS
SM
MD
LG