Tautan-tautan Akses

Pasca Serangan di Kano, Presiden Nigeria Ganti Kepala Polisi


Presiden Goodluck Jonathan, saat melakukan kunjungan ke kota Kano, Nigeria. Jonathan mengumumkan penggantian Kepala Polisi Nigeria hari Rabu (25/1).
Presiden Goodluck Jonathan, saat melakukan kunjungan ke kota Kano, Nigeria. Jonathan mengumumkan penggantian Kepala Polisi Nigeria hari Rabu (25/1).

Presiden Goodluck Jonathan mengumumkan Inspektur Jendral Mohammed Abubakar sebagai kepala polisi Nigeria yang baru.

Presiden Nigeria Goodluck Jonathan yang telah ditekan untuk mengendalikan peningkatan aksi kekerasan oleh sekte radikal Islam Boko Haram, telah mengganti kepala polisi negara itu.

Kantor Presiden Jonathan hari Rabu mengumumkan bahwa Inspektur Jendral Hariz Ringim telah dikenakan “cuti memasuki masa pensiun” hingga ia pensiun dalam beberapa bulan mendatang. Presiden Jonathan juga menyetujui pensiun semua wakil Hariz Ringim.

Presiden Jonathan mengumumkan Inspektur Jendral Mohammed Abubakar sebagai kepala polisi Nigeria yang baru.

Kantor Presiden Jonathan menyebut langkah itu sebagai “langkah pertama” ke arah perombakan semua pasukan polisi dan menjadikannya lebih mampu menangani “tantangan-tantangan keamanan dalam negeri yang bermunculan”.

Presiden Goodluck Jonathan telah dikecam karena gagal menghentikan peningkatan jumlah serangan yang terus meningkat, umumnya dikatakan pelakunya adalah kelompok militan Boko Haram. Kelompok itu mengaku bertanggungjawab atas sejumlah peledakan di kota Kano hari Jum’at yang menewaskan sedikitnya 185 orang.

Selasa malam kawanan bersenjata menyerang kantor polisi di Kano. Saksi mata mengatakan para penyerang melemparkan bom-bom rakitan ke dalam kantor polisi dan melepaskan tembakan, beberapa di antaranya berteriak “Allahu Akbar”.

XS
SM
MD
LG