Tautan-tautan Akses

Panel Kongres AS Soroti Strategi Lawan ISIS


Menteri Pertahanan AS Ash Carter (kiri) dan Ketua Gabungan Kepala Staf Militer Jenderal Martin Dempsey menghadapi pertanyaan sebuah panel Kongres AS dalam dengar keterangan hari Rabu (17/6) di Washington.
Menteri Pertahanan AS Ash Carter (kiri) dan Ketua Gabungan Kepala Staf Militer Jenderal Martin Dempsey menghadapi pertanyaan sebuah panel Kongres AS dalam dengar keterangan hari Rabu (17/6) di Washington.

Menteri Pertahanan AS dan Ketua Gabungan Kepala Staf Militer menghadapi pertanyaan sebuah panel Kongres AS dalam dengar keterangan hari Rabu (17/6) di Washington.

Strategi Presiden AS Barack Obama dalam memerangi ISIS akan menjadi fokus utama pembicaraan ketika Menteri Pertahanan AS dan Ketua Gabungan Kepala Staf Militer menghadapi sebuah panel legislator di Washington untuk membahas situasi di Timur Tengah, Rabu (17/6).

Menteri Pertahanan Ash Carter dan Ketua Gabungan Kepala Staf Jenderal Martin Dempsey dijadwalkan akan memberikan keterangan dalam sebuah sidang Komisi Angkatan Bersenjata DPR sepekan setelah Obama mengumumkan rencana untuk mengirim lebih banyak tentara AS untuk membantu dan menjadi penasehat pasukan Irak.

Pasukan tambahan yang berjumlah 450 tentara itu akan ditempatkan di propinsi Anbar sebagai bagian dari usaha untuk memperkokoh usaha Irak untuk merebut kembali ibukota propinsi Ramadi dan kawasan-kawasan lain dari kelompok ISIS.

Presiden bersikeras menolak seruan para pengecamnya untuk menambah pasukan darat AS untuk dilibatkan dalam pertempuran, dan malah mengandalkan pada lebih dari 4.500 serangan udara terhadap target-target ISIS di Irak dan Suriah selama 10 bulan terakhir.

XS
SM
MD
LG