Tautan-tautan Akses

Organisasi HAM: Serangan Udara Tewaskan 14 Militan di Suriah


Warga memeriksa sebuah lokasi yang hancur setelah serangan udara yang dilancarkan oleh pasukan setia Presiden Bashar al-Assad di Douma, sebelah timur al-Ghouta, dekat Damaskus (24/9).
Warga memeriksa sebuah lokasi yang hancur setelah serangan udara yang dilancarkan oleh pasukan setia Presiden Bashar al-Assad di Douma, sebelah timur al-Ghouta, dekat Damaskus (24/9).

Syrian Observatory for Human Rights yang berbasis di Inggris mengatakan hari Kamis (25/9) serangan tadi malam menghantam daerah Deir el-Zour dan Hassakeh.

Para aktivis Suriah mengatakan serangan udara yang dicurigai serangan pimpinan Amerika telah menewaskan 14 militan dan lima orang sipil di Suriah timur laut.

Syrian Observatory for Human Rights yang berbasis di Inggris mengatakan hari Kamis (25/9) serangan tadi malam menghantam daerah Deir el-Zour dan Hassakeh.

Hari Rabu (24/9), pasukan Amerika dan pasukan dari Arab Saudi dan Uni Emirat Arab melakukan 13 serangan udara di Suriah timur sebagai bagian operasi terhadap kelompok ISIS.

Komando Pusat Amerika, yang mengawasi operasi militer Amerika di Timur Tengah, mengatakan serangan itu menghantam penyulingan minyak kecil yang menghasilkan sampai $ 2juta sehari bagi militan.

XS
SM
MD
LG