Tautan-tautan Akses

Obama Kunjungi Lingkungan Rumah Lamanya di Chicago


Presiden Barack Obama berpidato di Hyde Park Academy, Chicago, Jumat (15/2). (AP Photo/Evan Vucci)
Presiden Barack Obama berpidato di Hyde Park Academy, Chicago, Jumat (15/2). (AP Photo/Evan Vucci)

Presiden Barack Obama mengunjungi lingkungan rumah lamanya di Chicago, untuk mempromosikan rencana ekonomi dan pendidikan, Jumat (15/2).

Obama berbicara di Hyde Park Academy – sebuah sekolah di kota Chicago Selatan, tempat dia belajar dulu, membesarkan kedua anak perempuannya dan masih memiliki sebuah rumah di sana.

Presiden mengatakan, 65 orang berusia 18 tahun dan lebih muda tertembak mati di Chicago tahun lalu. Dia menegaskan, para remaja yang terbunuh itu, tidak bisa melihat saudaranya yang berhasil.

Obama menyatakan perlunya memperkenalkan bimbingan perkawinan dan penyuluhan bagi para ayah. Ia mengatakan bahwa ketabahan membesarkan anak, membuat seorang laki-laki benar-benar seorang laki-laki. Dia mengatakan, masyarakat amat beruntung kalau anak-anak mendapat cinta yang tak terbatas dari semua jenis orangtua.

Presiden mengulangi pidato kenegaraan, agar tiap anak Amerika mendapat pendidikan awal yang bermutu.

Obama mengatakan, pendidikan seharusnya dimulai sedini mungkin dan mereka yang mendapat pendidikan baik, besar kemungkinan membangun keluarga yang stabil dan berhasil memasuki masyarakat golongan menengah dan ke tingkat yang lebih tinggi.
XS
SM
MD
LG