Tautan-tautan Akses

MU Telan Pil Pahit dalam Liga Premier


Manajer Manchester United David Moyes dalam sebuah latihan pertandingan saat ia masih menjadi manajer tim Everton. (Foto: Dok)
Manajer Manchester United David Moyes dalam sebuah latihan pertandingan saat ia masih menjadi manajer tim Everton. (Foto: Dok)

Klub Manchester United dalam musim kompetisi Liga kali ini berada pada posisi yang tidak menggembirakan bagi manajer baru David Moyes.

Lima bulan sesudah meraih gelar juara Liga Premier untuk ke-20 kalinya, klub Manchester United dalam musim kompetisi Liga sekarang berada pada posisi yang tidak menggembirakan bagi manajer baru David Moyes.

Pada Sabtu (28/9) MU dikalahkan West Bromwich Albion 1-2 di kandang sendiri. Kalaupun ada yang mengobati kesedihan MU hari itu tidak lain karena saingan satu kota Manchester City yang pekan lalu mengalahnya MU 4-1, juga menelan pil pahit dikalahkan Aston Villa 3-2.

MU bermain lesu dan kalah gesit dari West Bromwich. Selain itu juga tanpa pemain inti di barisan belakang karena disimpan untuk menghadapi pertandingan Liga Champions melawan Shaktar Donetz.

Sementara itu, Tottenham Hotspur bermain imbang 1-1 melawan Chelsea. Permainan berjalan seru hanya dinodai oleh penyerang tengah Chelsea, Fernando Torres yang dikenai kartu merah dan dikeluarkan dari lapangan. Dua pendatang baru Liga Premier, Cardiff dan Hull, berada di atas MU dalam hal angka. Cardiff mengalahkan Fulham 2-1, sedang Hull menang tipis 1-0 dari West Ham.

Arsenal sekarang unggul dua poin dalam urutan Liga setelah mengalahkan Swasea 2-1. Goal Arsenal dicetak Serge Gnabry umur 18 tahun dan merupakan goal pertamanya bagi Arsenal dan Aaron Ramsey.

Dari kemenangan itu Arsenal mengantongi 15 poin dari enam pertandingan, sedikit di atas Tottenham Hotspur yang mengantongi 13 poin. Keduanya disusul oleh Chelsea, Southampton, Manchester City dan Liverpool.
XS
SM
MD
LG