Tautan-tautan Akses

Menlu AS: Suriah Tak akan Damai jika Assad Berkuasa


Menlu AS John Kerry bersama Menlu Qatar Khalid al - Attiyah dalam konferensi pers bersama hari Senin (21/10).
Menlu AS John Kerry bersama Menlu Qatar Khalid al - Attiyah dalam konferensi pers bersama hari Senin (21/10).

Menlu AS John Kerry mengatakan tidak akan ada solusi damai bagi konflik di Suriah selama Presiden Bashar al-Assad masih berkuasa.

Menteri Luar Negeri Amerika John Kerry mengatakan tidak akan ada solusi damai bagi konflik di Suriah selama Presiden Bashar al-Assad tetap berkuasa.

Kerry berkata demikian hari Senin (21/10) setelah bertemu secara terpisah dengan Menteri Luar Negeri Qatar Khalid al - Attiyah dan dengan Menteri Luar Negeri Saudi Pangeran Saud al- Faisal, dalam menanggapi laporan bahwa Assad bermaksud mencalonkan diri untuk terpilih kembali tahun depan.

Saya tidak tahu siapa yang percaya pihak oposisi akan bisa menyetujui Bashar al-Assad menjadi bagian dari pemerintahan transisi semacam itu. Dan jika Bashar al-Assad berpikir ia akan menyelesaikan masalah mereka dengan mencalonkan diri untuk terpilih kembali, saya bisa katakan kepadanya, menurut saya sudah pasti, perang ini tidak akan berakhir selama itu yang terjadi atau Assad berada di sana.

Kerry hari Selasa berangkat ke London untuk bertemu dengan anggota-anggota inti lainnya dari Sahabat Suriah dan oposisi Suriah.

Pembicaraan itu diadakan selagi upaya dilanjutkan untuk membuka konferensi perdamaian Suriah yang sudah lama diupayakan untuk mempertemukan pemerintah Suriah dan pihak oposisi dengan tujuan merundingkan penyelesaian politik atas krisis negara itu.
XS
SM
MD
LG