Tautan-tautan Akses

Menhan Jepang Ambil Langkah Pertama Pemindahan Pangkalan AS


Leon Panetta berbicara di depan tentara Jepang dan Amerika di Pangkalan Amerika di Yokota, lingkar luar Tokyo (24/10).
Leon Panetta berbicara di depan tentara Jepang dan Amerika di Pangkalan Amerika di Yokota, lingkar luar Tokyo (24/10).

Menhan AS Leon Panetta di Tokyo menyambut baik janji Ichikawa bagi pemindahan Pangkalan Udara AS Futenma di Okinawa.

Menteri Pertahanan Jepang Yasuo Ichikawa mengatakan kepada menteri pertahanan Amerika Leon Panetta, hari Selasa, bahwa Jepang akan menyelesaikan sebelum akhir tahun 2011 pemeriksaan lingkungan sehubungan dengan pemindahan pangkalan militer Amerika di Okinawa ke tempat lain di pulau itu.

Dalam jumpa pers di Tokyo, Panetta menyambut baik janji Ichikawa, sebagai langkah pertama pemindahan Pangkalan Udara Futenma Korps Marinir Amerika dari daerah kediaman ke lokasi pantai di dekatnya.

Lebih lanjut Menteri Pertahanan Amerika menyatakan bahwa kemajuan pemindahan Futenma merupakan rencana penting bagi pemindahan 8000 tentara Amerika dari Okinawa ke Guam.

Kedua pejabat juga menegaskan kembali pentingnya persekutuan keamanan Amerika-Jepang sebagai fundasi perdamaian dan kestabilan di kawasan Asia Pasifik.

Hari Senin, Panetta mengunjungi pasukan Amerika di pangkalan udara sebelah barat Tokyo. Ia tiba di pangkalan itu dari pulau Bali, Indonesia, dimana ia menghadiri pertemuan dengan para menteri pertahanan Asia Tenggara. Ia mengatakan kepada pasukan Amerika bahwa Washington bertekad memelihara dan memperkuat kehadiran militernya di Asia.

XS
SM
MD
LG