Tautan-tautan Akses

Masalah Merek Dagang Apple Meningkat di Tiongkok


Salah satu gerai Apple di Pusat kota Hongkong (Foto: dok).
Salah satu gerai Apple di Pusat kota Hongkong (Foto: dok).

Sekurangnya 39 perusahaan Tiongkok dan perorangan berupaya mendaftarkan nama iPhone atau iPad sebagai merek dagang untuk berbagai produk seperti sepatu, obat untuk ternak dan popok.

Persengketaan yang kemungkinan akan menelan biaya besar mengenai nama tablet komputer iPad barangkali bukan satu-satunya masalah merek dagang yang dihadapi Perusahaan Apple di Tiongkok.

Surat-kabar China Daily melaporkan hari Senin bahwa sekurang-kurangnya 39 perusahaan Tiongkok dan perorangan telah berupaya mendaftarkan nama iPhone atau iPad sebagai merk dagang untuk berbagai produk seperti sepatu, obat untuk ternak dan popok.

Surat kabar itu mengatakan enam pengusaha pabrik, termasuk seorang pengusaha pabrik senter, telah memperoleh persetujuan awal sebelum permohonan mereka mendapat tantangan.

Pengumuman itu dikeluarkan selagi persengketaan mengenai nama iPad telah menyebabkan pihak berwajib di beberapa kota menyita komputer-komputer genggam itu dari para pengecer Tiongkok. Para pengecer tersebut mengancam penjualan iPad di pasar komputer terbesar di dunia itu dan, kemungkinan, kemampuan Apple untuk mengekspor tablet-tablet tersebut dari negara dimana komputer-komputer itu dibuat.

XS
SM
MD
LG