Tautan-tautan Akses

Mantan Kepala Kepolisian Istanbul, Turki, Ditahan


Seorang anggota kepolisian Turki mengangkat foto petugas kepolisian yang terbunuh dalam kudeta yang gagal (18/7). Ankara, Turki. (foto: AFP Photo/Adem Altan)
Seorang anggota kepolisian Turki mengangkat foto petugas kepolisian yang terbunuh dalam kudeta yang gagal (18/7). Ankara, Turki. (foto: AFP Photo/Adem Altan)

Mantan kepala kepolisian Istanbul Huseyin Capkin, ditahan dalam rangka penyelidikan mengenai kegiatan yang dituduh mendalangi kudeta militer yang gagal.

Kantor berita pemerintah Turki mengatakan seorang mantan kepala kepolisian Istanbul telah dimasukkan ke dalam tahanan dalam rangka penyelidikan mengenai kegiatan yang dituduh mendalangi kudeta militer yang gagal.

Anadolu mengatakan hari Minggu mantan kepala kepolisian Huseyin Capkin dan tiga pejabat tinggi kota Istanbul lainnya telah ditahan karena dicurigai tersangkut dengan gerakan yang dipimpin oleh ulama Fethullah Gulen yang berbasis di Amerika. Ankara menuduh Gulen bertanggung-jawab atas kekerasan usaha kudeta tanggal 15 Juli lalu yang menewaskan lebih dari 270 orang. Gulen membantah keterlibatan apapun.

Gulen dituduh memimpin kampanye untuk menggulingkan pemerintahan Presiden Recep Tayyip Erdogan melalui penyusupan lembaga-lembaga Turki, terutama militer, polisi dan kehakiman.

Puluhan ribu orang pegawai-negeri telah ditangkap atau kehilangan pekerjaan mereka karena dituduh terkait dengan para perencana kudeta. [gp]

XS
SM
MD
LG