Tautan-tautan Akses

Laporan Lapangan Kerja Baru AS Sudutkan Kampanye Romney


Calon Presiden dari Partai Republik, Mitt Romney dalam kampanyenya di Akademi Militer Valley Forge, Wayne, Pennsylvania (28/9) mengungkapkan angka lapangan kerja yang berbeda dengan yang dirilis oleh Departemen Tenaga Kerja AS pada hari yang sama.
Calon Presiden dari Partai Republik, Mitt Romney dalam kampanyenya di Akademi Militer Valley Forge, Wayne, Pennsylvania (28/9) mengungkapkan angka lapangan kerja yang berbeda dengan yang dirilis oleh Departemen Tenaga Kerja AS pada hari yang sama.

Angka-angka yang dirilis Departemen Tenaga Kerja AS, Jumat (28//9) berlawanan dengan angka yang dikemukakan dalam kampanye Mitt Romney di Pennsylvania pada hari yang sama.

Laporan terbaru mengenai lapangan kerja Amerika menunjukkan bahwa di Amerika sekarang lebih banyak orang yang mendapat pekerjaan dibanding saat Presiden Barack Obama memangku jabatan presiden bulan Januari 2009.

Angka-angka Departemen Tenaga Kerja Amerika yang dirilis hari Jumat berlawanan dengan angka yang dikemukakan calon presiden dari partai Republik Mitt Romney dalam pokok pembicaraan utamanya yang menyatakan bahwa Amerika telah kehilangan ratusan ribu lapangan kerja sejak Presiden Obama menjabat sebagai presiden.

Mitt Romney berkampanye di Negara Bagian Pennsylvania, Jumat (28/9) sementara berita revisi angka tenaga kerja menunjukkan bahwa meskipun 13 juta orang Amerika menganggur, para pengusaha Amerika telah menambah 400.000 pekerjaan lebih banyak dari perkiraan semula selama 12 bulan, yang berakhir bulan Maret lalu.

Hal tersebut berarti keseluruhan jumlah pekerjaan di pasar lapangan kerja Amerika sekarang 125.000 lebih tinggi dibanding saat Presiden Obama mulai memangku jabatan, dan bahwa lapangan kerja yang diciptakan dibawah pemerintahan Presiden Obama mengimbangi pekerjaan yang lenyap selama masa jabatannya.
XS
SM
MD
LG