Tautan-tautan Akses

Korsel: Torpedo Mungkin Penyebab Tenggelamnya Kapal Perang Pekan Lalu


Menteri Pertahanan Kim Tae-young hari Jumat memberitahu parlemen bahwa ia yakin torpedo, bukan ranjau laut Korea Utara seperti dikatakannya awal pekan ini, yang lebih mungkin menyebabkan hancurnya kapal itu.

Menteri pertahanan Korea Selatan mengatakan mungkin torpedo lah yang menyebabkan tenggelamnya kapal perang negara itu di dekat perbatasan Korea Utara minggu lalu

Menteri Pertahanan Kim Tae-young hari Jumat memberitahu parlemen bahwa ia yakin torpedo, bukan ranjau laut Korea Utara seperti dikatakannya awal pekan ini, yang lebih mungkin menyebabkan hancurnya kapal itu.

Torpedo adalah proyektil berpenggerak sendiri yang ditembakkan di atas atau di bawah permukaan laut, dan kemudian meluncur di bawah permukaan laut. Torpedo dirancang untuk meledak pada kontak atau pada jarak tertentu dengan target.

Kapal perang Cheonan, yang berbobot 1200 ton, terbelah dua dan tenggelam hari Jumat lalu setelah ledakan selagi berpatroli di perbatasan maritim yang disengketakan di sebelah barat semenanjung Korea.

Kim mengatakan sonar kapal tidak mendeteksi adanya torpedo yang mendekat sebelum ledakan, tetapi menambahkan mungkin perlu waktu lebih banyak sebelum penyelidikan tuntas, begitu puing-puing kapal terkumpul semuanya. Kim tidak menyebut darimana menurut dugaannya torpedo tersebut berasal, dan siapa yang bertanggung jawab.

Tim penyelamat hari Jumat kembali mencari 46 pelaut yang hilang setelah upaya penyelamatan ditangguhkan dua hari karena cuaca buruk.

XS
SM
MD
LG