Tautan-tautan Akses

Militer AS Dikerahkan Bantu Korban Bencana di Filipina


Tentara berkeliling untuk mengevakuasi warga menyusul datangnya topan Haiyan di kota Legazpi, provinsi Albay, Manila selatan (8/11). (AP/Nelson Salting)
Tentara berkeliling untuk mengevakuasi warga menyusul datangnya topan Haiyan di kota Legazpi, provinsi Albay, Manila selatan (8/11). (AP/Nelson Salting)

Peralatan militer Amerika dikerahkan untuk membantu pencarian para korban yang masih hidup.

Tawaran bantuan untuk korban bencana topah dahsyat Haiyan di Filipina tengah, yang diperkirakan telah menewaskan 10.000 orang, datang dari banyak pihak, termasuk Gedung Putih.

Dalam pernyataan Minggu (10/11), Presiden Barack Obama mengatakan Amerika Serikat turut berduka cita dan ia menjanjikan bantuan kemanusiaan yang signifikan. Peralatan militer Amerika dikerahkan Sabtu untuk membantu pencarian para korban yang masih hidup.

Menjelang Senin pagi, badai itu mulai kehilangan kekuatan ketika badai itu sampai ke pantai provinsi Quang Ninh, Vietnam Utara. Para peramal cuaca memperkirakan badai itu melemah menjadi dipresi rendah kemudian hari ini di bagian Selatan Tiongkok.
XS
SM
MD
LG