Tautan-tautan Akses

Komisi PBB akan Selidiki Pelanggaran HAM di Korut


Para anggota Dewan HAM PBB melakukan voting di Jenewa, Swiss (foto: dok). Dewan HAM setuju membentuk komisi untuk menyelidiki pelanggaran HAM Korut.
Para anggota Dewan HAM PBB melakukan voting di Jenewa, Swiss (foto: dok). Dewan HAM setuju membentuk komisi untuk menyelidiki pelanggaran HAM Korut.

Dewan HAM PBB hari Kamis (21/3) sepakat untuk membentuk komisi yang akan menyelidiki pelanggaran-pelanggaran HAM di Korea Utara.

PBB telah membentuk sebuah komisi untuk menyelidiki sejumlah pelanggaran HAM di Korea Utara dengan mengatakan beberapa diantaranya mungkin sudah mencapai “kejahatan terhadap kemanusiaan”.

Dewan HAM PBB hari Kamis menyetujui dengan suara bulat sebuah resolusi untuk membentuk komisi itu yang akan menyelidiki pelanggaran-pelanggaran HAM “secara sistematis, meluas dan berat” di Korea Utara.

Resolusi itu juga mengutuk dugaan adanya kamp-kamp kerja paksa dan penyiksaan bagi tahanan politik di Korea Utara.

Uni Eropa dan Jepang mengajukan resolusi itu dengan dukungan dari Amerika.

Organisasi-organisasi HAM telah lama menghimbau upaya-upaya internasional untuk menghentikan pelanggaran HAM Korea Utara yang diperkirakan diantara yang terburuk di dunia.

Organisasi Human Rights Watch mengatakan penyelidikan PBB akan membantu memaparkan “pelanggaran dalam beberapa dekade” oleh pemerintah Korea Utara.

Pejabat Korea Utara menyangkal tuduhan-tuduhan bahwa Pyongyang melakukan pelanggaran HAM.

Recommended

XS
SM
MD
LG