Tautan-tautan Akses

Ketegangan Politik Meningkat di Mesir


Para demonstran di lapangan Tahrir, Kairo meneriakkan slogan-slogan anti pemerintahan militer Mesir (24/7).
Para demonstran di lapangan Tahrir, Kairo meneriakkan slogan-slogan anti pemerintahan militer Mesir (24/7).

Pasukan keamanan Mesir dilaporkan melepaskan tembakan ke udara untuk membubarkan para demonstran di Kairo hari Minggu.

Ketegangan politik di Mesir antara berbagai faksi meningkat hari Minggu setelah terjadinya bentrokan antara demonstran dan kelompok orang-orang bersenjata, sehingga pasukan keamanan Mesir ikut melepaskan tembakan ke udara untuk membubarkan mereka.

Kelompok pemuda yang bernama gerakan 6 April mengatakan hari Minggu bahwa “wajah buruk militer” telah muncul kembali. Tapi kelompok Gamma Islamiyah menuduh demonstran yang menyebabkan konfrontasi itu dan memuji tindakan tentara yang menahan diri.

Kerusuhan hari Sabtu itu terjadi di Kairo ketika kira-kira 1.000 demonstran berbaris dekat kementerian pertahanan untuk mendesakkan tuntutan diadakannya pembaharuan politik.

Kata para saksi, demonstran itu dihadang oleh kelompok orang-orang yang melempari mereka dengan batu dan botol, yang dibalas oleh demonstran. Kata pejabat, sedikitnya 100 orang cedera dalam bentrokan itu, tapi gerakan 6 April mengatakan jumlah yang cedera 230 orang.

Aktivis pro-demokrasi menyatakan tidak puas atas tindakan pembaharuan yang dilakukan pemerintah, dan terus mengadakan aksi duduk di lapangan tahrir di pusat kota sampai tuntutan mereka dipenuhi.

XS
SM
MD
LG