Tautan-tautan Akses

Kapal Rena Terbelah di Selandia Baru


Pecahan kapal kontainer Rena terdampar di karang, setelah terbelah dua dihantam gelombang di Tauranga, Selandia Baru (8/1).
Pecahan kapal kontainer Rena terdampar di karang, setelah terbelah dua dihantam gelombang di Tauranga, Selandia Baru (8/1).

Para pejabat maritim mengatakan sebuah kapal kargo yang dilarang berlayar di Selandia Baru sejak Oktober, terbelah dua hari Minggu, menumpahkan kontainer kargo, puing-puing serta memicu kekhawatiran akan tumpahan minyak.

Kecelakaan kapal milik Yunani, Rena, itu digambarkan sebagai bencana lingkungan maritim Selandia Baru terburuk, bahkan sebelum gelombang besar merobek bagian belakang kapal itu.

Lebih dari 1.000 ton minyak telah dipompa keluar, tetapi masih ada banyak yang tersisa di atas kapal.

Para pejabat maritim mengatakan tim tanggap bencana telah dikerahkan dan bersiap untuk menghadapi kemungkinan adanya tumpahan minyak yang mencapai pantai Tauranga di sebelah utara.

Kapten dan petugas navigasi Kapal Rena, keduanya warga Filipina, telah ditangkap dan menghadapi tuduhan berlapis, termasuk mengoperasikan kapal dengan cara yang menyebabkan bahaya atau risiko yang tidak perlu dan pembuangan zat berbahaya.

XS
SM
MD
LG