Tautan-tautan Akses

Jepang Siapkan 1 Milyar Dolar Bantuan bagi Afrika


PM Jepang Shinzo Abe memberikan pidato pada konferensi internasional untuk Afrika yang dihadiri Sekjen PBB Ban Ki-moon di Yokohama, Minggu (2/6).
PM Jepang Shinzo Abe memberikan pidato pada konferensi internasional untuk Afrika yang dihadiri Sekjen PBB Ban Ki-moon di Yokohama, Minggu (2/6).

PM Jepang Shinzo Abe mengumumkan bantuan itu hari Minggu (2/6), pada hari kedua Konferensi Tokyo Internasional bagi Pembangunan Afrika.

Jepang akan memberikan satu milyar dolar kepada sejumlah negara di Afrika utara untuk pembangunan dan bantuan kemanusiaan, termasuk bantuan keamanan guna melawan aksi-aksi teroris.

Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe mengumumkan bantuan itu hari Minggu (2/6), hari kedua dari tiga hari Konferensi Tokyo Internasional bagi Pembangunan Afrika, yang berlangsung di Yokohama, selatan ibukota Tokyo.

Uang itu adalah bagian dari 32 milyar dolar bantuan pemerintah dan swasta yang diumumkan Abe kemarin.

Shinzo Abe mengatakan investasi dana publik dan swasta selama lima tahun ke depan ini bertujuan membantu pertumbuhan di benua itu dan mendorong perusahaan-perusahaan Jepang berinvestasi di sana.

Kira-kira 50 pemimpin Afrika berada di Jepang menghadiri konferensi yang membahas masalah pembangunan ekonomi dan keprihatinan akan masalah perdamaian dan keamanan di Afrika. Konferensi internasional yang berlangsung setiap 5 tahun sekali itu dimulai pada tahun 1993.

Recommended

XS
SM
MD
LG