Tautan-tautan Akses

Hawa Panas di Seluruh Dunia Catat Rekor Baru


Seorang perempuan berjalan melewati sebuah air mancur di Skopje, Macedonia. Gelombang panas melanda berbagai belahan dunia pada musim panas di belahan bumi utara ini.
Seorang perempuan berjalan melewati sebuah air mancur di Skopje, Macedonia. Gelombang panas melanda berbagai belahan dunia pada musim panas di belahan bumi utara ini.

Bumi menghangat lagi bulan lalu, memecahkan rekor suhu tertinggi untuk bulan Juni dan tertinggi untuk paruh pertama tahun.

Lembaga pemerintah AS yang mengamati kondisi laut dan atmosfer (NOAA) mencatat rata-rata suhu di seluruh dunia bulan Juni mencapai 16,33 derajat Celcius, mematahkan rekor lama yang dicetak tahun lalu dengan selisih 0,12 derajat (0,22 derajat Fahrenheit).

Ilmuwan NOAA Jessica Blunden mengatakan biasanya rekor temperatur dipecahkan dengan selisih 0,001 hingga 0,02 derajat, tidak pernah sampai setinggi selisih yang dicatat bulan Juni dalam sejarah 136 tahun pengamatan terhadap suhu bumi.

Enam bulan pertama 2014 0,16 derajat lebih hangat dibanding rekor sebelumnya yang dicatat tahun 2010, dengan rata-rata 14,35 Celcius.

"Tidak pelak lagi 2015 akan menjadi tahun terpanas dalam sejarah," ujar Blunden.

XS
SM
MD
LG