Tautan-tautan Akses

Gates Serukan Pemotongan Anggaran Birokrasi Militer AS


Menhan Gates menyerukan pengurangan anggaran 10 milyar dollar, dan dialihkan untuk modernisasi militer AS.

Menteri Pertahanan Amerika Robert Gates menyerukan diadakannya pemotongan anggaran dalam birokrasi militer, dan mengecam praktek-praktek pengeluaran uang dalam angkatan bersenjata.

Ini dikatakan Gates dalam peresmian sebuah perpustakaan di negara bagian Kansas untuk menghormati bekas presiden Amerika, Jenderal Dwight Eisenhower, yang pada tahun 1961 memperingatkan rakyat Amerika akan apa yang disebutnya skandal “kerjasama militer dan industri.”

Gates menyerukan dikuranginya anggaran sebanyak 10 milyar dollar, dan menggunakan uang itu untuk berbagai proses modernisasi dan memperkuat pasukan tempur Amerika.

Kata Gates, angkatan bersenjata Amerika punya terlalu banyak perwira tinggi dan berbagai program senjata yang tidak diperlukan, sehingga terjadi pemborosan yang meluas. Ia menyebut sebuah contoh, dimana permintaan untuk pengiriman sebuah tim anjing pelacak ke Afghanistan harus disetujui oleh lima departemen yang berbeda dan dipimpin oleh jenderal-jenderal senior.

Kata Gates lagi, Kongres Amerika kemungkinan tidak akan menambah anggaran Departemen Pertahanan tahun ini karena adanya krisis ekonomi.

XS
SM
MD
LG