Tautan-tautan Akses

Demonstran Kaos Merah Tuntut Pembebasan Tokoh Mereka yang Ditahan Pemerintah


Demonstran anti-pemerintah 'Kaos Merah' melakukan unjuk rasa di pusat perbelanjaan Bangkok, Minggu 9 Januari 2011.
Demonstran anti-pemerintah 'Kaos Merah' melakukan unjuk rasa di pusat perbelanjaan Bangkok, Minggu 9 Januari 2011.

30.000 demonstran anti pemerintah Thailand berpawai di Bangkok untuk menuntut pembebasan tokoh-tokoh yang ditangkap tahun lalu.

Sekitar 30.000 demonstran anti pemerintah Thailand berpawai di jalan-jalan di Bangkok untuk menuntut pembebasan tokoh-tokoh kelompok Kaos Merah yang ditangkap atas tuduhan melancarkan aksi-aksi teroris dalam unjuk rasa massal tahun lalu.

Kata para pejabat, 1.000 orang polisi dikerahkan untuk menjaga keamanan. Kelompok Kaos Merah mengadakan aksi duduk massal bulan April sampai Mei tahun lalu dan melumpuhkan semua kegiatan di pusat kota Bangkok. Pasukan keamanan Thailand dikerahkan untuk membubarkan mereka dan mengakibatkan 90 orang tewas, kebanyakan warga sipil.

Para demonstran itu menuntut pemilihan dini untuk mengganti pemerintahan yang mereka anggap tidak sah dan sombong.

Kelompok Kaos Merah itu juga menuntut keadilan bagi kawan-kawan mereka yang tewas ketika tentara melakukan aksi penumpasan.

Diantara para demonstran hari minggu terdapat aktivis Kaos Merah Jatuporn Prompan, yang tidak bisa ditangkap karena ia punya kekebalan sebagai anggota DPR. Kaos Merah mengatakan akan melakukan aksi massal serupa dua kali sebulan sampai tuntutan mereka dipenuhi.

XS
SM
MD
LG