Tautan-tautan Akses

Demonstran Kaos Merah Thailand Bertekad Lanjutkan Demonstrasi


Para pemimpin demonstran menyerukan dilakukannya demonstrasi baru hari Jumat.

Para demonstran anti pemerintah di Thailand tidak menghiraukan keadaan darurat di Bangkok.

Para demonstran Kaos Merah tetap berkemah di kawasan wisata dan perdagangan kota itu untuk hari kelima hari Kamis. Para pemimpin demonstran menyerukan dilakukannya demonstrasi baru hari Jumat.

Perdana Menteri Abhisit Vejjajiva menyatakan keadaan darurat hari Rabu setelah ratusan demonstran Kaos Merah menyerbu parlemen Thailand dan memaksa para anggota parlemen meninggalkan gedung parlemen itu. Keadaan darurat itu memungkinkan pasukan keamanan menahan orang tanpa dikenakan tuduhan dan melarang orang ramai berkumpul. Tetapi, seorang juru bicara pemerintah kemudian mengatakan pihak berwenang tidak akan menggunakan kekuatan yang berlebihan terhadap para demonstran.

Krisis itu menyebabkan Abhisit membatalkan kunjungannya ke Vietnam hari Kamis untuk menghadiri pertemuan puncak para pemimpin Asia Tenggara.

Pemimpin Kaos Merah Jatuporn Prompan mengatakan pemerintah Thailand akan mengalami kesulitan jika pemerintah berusaha hendak menindak para pengikutnya.

XS
SM
MD
LG