Tautan-tautan Akses

Belgia Dakwa 2 Orang Lagi yang Terkait Serangan di Brussels


Seorang polisi Belgia mengamankan wilayah di sekitar Markas Besar Dewan Eropa di Brussels, Belgia (Foto: dok).
Seorang polisi Belgia mengamankan wilayah di sekitar Markas Besar Dewan Eropa di Brussels, Belgia (Foto: dok).

Polisi telah menangkap enam lainnya, termasuk Mohamed Abrini, yang di sistem pengintai video bandara tampak bersama dengan dua pelaku serangan bom bunuh diri.

Jaksa di Belgia, Selasa (12/4) menyatakan telah mendakwa dua orang lagi yang terkait dengan serangan-serangan bulan lalu di Brussels yang menewaskan 32 orang.

Sebuah pernyataan dari kantor jaksa federal mengidentifikasi mereka yang didakwa dengan tuduhan terorisme itu sebagai Smail F dan Ibrahim F, seraya menyatakan mereka terkait dengan penyewaan apartemen yang mungkin pernah digunakan sebagai tempat berlindung salah seorang pelaku pengeboman Brussels.

Serangan-serangan itu berupa dua serangan bom bunuh diri di Bandara Brussels dan satu serangan lainnya di sebuah stasiun kereta api bawah tanah di kota itu.

Polisi telah menangkap enam lainnya, termasuk Mohamed Abrini, yang di sistem pengintai video bandara tampak bersama dengan dua pelaku serangan bom bunuh diri.

Abrini juga dikaitkan dengan serangan November di Paris yang menewaskan 130 orang. Jaksa Belgia menyatakan para pelaku di Brussels berencana menyerang Perancis lagi, tetapi memutuskan untuk melancarkan serangan cepat di Brussels setelah penangkapan seorang tersangka utama serangan di Paris, Salah Abdeslam. [uh/lt]

Recommended

XS
SM
MD
LG